SUMENEP, 2 Januari (Selaksa) – Bupati Sumenep Achmad Fauzi Wongsojudo memimpil Apel Gabungan pada hari pertama kerja di tahun 2025. Dalam kesempatan ini, dia meminta seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan non-ASN di lingkungan Pemkab Sumenep untuk meningkatkan kinerja.
“Semua ASN dan non-ASN harus meningkatkan kinerjanya dibandingkan tahun sebelumnya. Langkah ini penting agar pelaksanaan program pembangunan berjalan lebih baik dan sukses,” ujar Bupati Fauzi.
Dia juga mengimbau agar para abdi negara di lingkup Pemkab Sumenep supaya memiliki semangat dan motivasi tinggi dalam bekerja, sekaligus berinovasi untuk melahirkan karya nyata yang dapat mendorong pembangunan di berbagai sektor.
“Para pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD), camat, dan seluruh ASN harus bekerja maksimal serta profesional, sehingga produktivitas dan kualitas kerja terus meningkat,” jelasnya.
Lebih lanjut, Bupati Fauzi meminta seluruh aparatur pemerintah untuk introspeksi diri atas kinerja selama tahun 2024. Hal ini, menurutnya, penting sebagai menjadi bahan evaluasi dan motivasi untuk bekerja lebih baik di tahun 2025, mengingat tantangan yang semakin kompleks.
“Kerja sama antara pimpinan dan jajaran perangkat daerah sangat diperlukan. Dengan tantangan yang semakin berat, seluruh ASN harus bergotong royong demi menyukseskan semua program APBD,” tegasnya.
Pada kesempatan itu, Bupati juga menyampaikan apresiasi atas kerja keras seluruh ASN dan Non-ASN sepanjang 2024, sehingga membuat Pemkab Sumenep meraih berbagai penghargaan, baik di tingkat provinsi dan nasional.
“Saya menginstruksikan kepada seluruh pimpinan perangkat daerah untuk meningkatkan koordinasi, komunikasi, dan kolaborasi dengan berbagai pihak, serta memberdayakan seluruh ASN di lingkungannya,” pungkasnya. (Al/Red)